Resmi Dibuka Turnamen Tennis Senior Siantar Simalungun

Daftar Isi

Plt Wali Kota Siantar dr Susanti Dewayani bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 022 PD l/BB Ny Mia Luqman Arief, melakukan pemukulan bola pertama tanda dibukanya Tournament Ladies Tennis Executive.

Kegiatan tersebut diadakan di Lapangan Tenis Korem 022/Pantai Timur, Jalan Kartini Kota Siantar, Sabtu (11/6/2022).

Ketua Persatuan Tennis Siantar-Simalungun (PERTISS) Fatimah Damanik memperkenalkan PERTISS sebagai perkumpulan pemain tenis lapangan senior pria dan wania di Siantar-Simalungun yang berdiri sejak 15 tahun silam.

Saat ini, katanya, ada 30 orang dan berada di bawah naungan PB Persatuan Lawn Tennis Indonesia (PELTI) Kota Siantar.

Tournament Ladies Tennis Executive seperti ini dilaksanakan secara berkala tiga bulan sekali dan berpindah tempat.

"Untuk itu kami mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga pada hari ini hadir wanita hebat menjadi seorang Wali kota," ujar Fatimah kepada dr Susanti.

"Aktivitas kami adalah permainan tenis lapangan yang sudah berjadwal dan kegiatan sosial lainnya. Semoga ke depannya PERTISS semakin maju," imbuhnya.

Pengurus PELTI Kota Siantar, Bonar Napitupulu menyampaikan, ada tiga atlet PELTI akan mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Kota Medan dan Aceh.

dr Susanti Dewayani menyambut baik keberhasilan atlet yang akan mengikuti PON tersebut. Hal itu kata dia, akan mendapatkan semangat dan inspirasi bagi warga Siantar khususnya.

"Pemerintah Kota Siantar sangat mendukung kegiatan olahraga seperti ini," ujarnya.

Posting Komentar